Kapanlagi.com - Ramadan sudah di depan mata dan beberapa musisi membuat karya religi. Namun tidak dengan band Kotak. Band yang divokalisi Tantri malah tengah menyiapkan kejutan untuk merayakan satu dekade di tahun ini. "Kalau Ramadan sendiri gak, belum (lepas single religi). Sekarang kita lagi fokus satu project. Kebetulan tahun ini satu dekade Kotak dan kebetulan keluarin album April lalu, Never Dies," jelasnya. Menjadi salah satu sumber di peluncuran aplikasi Dokter Diabetes oleh Soyjoy di Hongkong Cafe, Jakarta, Rabu (11/6), Tantri mengaku bandnya akan membuat kejutan bagi pecinta musik tanah air. "Nah nanti untuk rayakan satu dekade ini kita adakan sesuatu yang baru di Kotak, baru di Kerabat dan sesuatu yang bikin kita ada rasa excited sendiri untuk melakukan ini. Nanti saya kabarin," sambungnya. Karena itu bulan puasa nanti bakal mereka pakai guna menyiapkan kejutan tersebut. Ia sendiri masih merahasiakan surprise yang akan diberikan band beraliran rock ini. "Sekarang benar-benar sedang prepare menggarap proyek ini selama Ramadan. Karena punya waktu banyak di bulan itu, jadi sekalian saja," urainya. |
Wednesday, 11 June 2014
Chua Kotak Tak Masalah 'Dilangkahi' Additional Drummernya
Kapanlagi.com - Bassist Kotak, Chua, tak masalah meski dirinya dilangkahi sang additional player yang menikahi Maya. Menurutnya, dalam waktu dekat ini dia pun akan mengalami hal yang sama. "Nggak apa-apa, kan sebentar lagi. Insya Allah tahun ini. Tantri kan juga tahun ini," kata Chua di resepsi pernikahan Sinyo dan Maya, Hotel Sultan Jakarta, Kamis (5/6) malam. Diakui Chua, dirinya dan Sinyo memang sering berbagi tentang pernikahan mereka masing-masing. "Cuma ngobrol-ngobrol yang kayak, 'kawinan lo gimana?' Nggak tahunya dia (Sinyo) yang duluan," paparnya. Chua mengaku, persiapan hari bahagianya pun masih terus berjalan. Beruntung, peran orang tua membuatnya tak harus pusing memikirkan semua itu. "Aku yang mengurus orang tua, jadi pusingnya biasa-biasa saja. Standar lah (persiapan) lumayan lah, udah setengah lah," pungkasnya. |
Dua Lagu Kotak Jadi Kado Pernikahan Sinyo dan Maya
Kapanlagi.com - Sebagai sahabat, Tantri, Chua dan Cella mempersembahkan lagu spesial sebagai kado pernikahan additional drummer mereka. Perceto pun mengalun mengiringi lembaran baru bagi Sinyo dan Maya. "Happy wedding buat Sinyo dan Maya. Semoga bahagia selalu sampai akhir hayat memisahkan," ucap Tantri di hadapan tamu undangan di Hotel Sultan Jakarta, kamis (5/6) malam. Tak hanya satu lagu, Kotak juga melantunkan hitsnya yang berjudul I Love You untuk kedua mempelai. Diakui Tantri, lagu tersebut mewakili perasaan Sinyo yang kini resmi berstatus sebagai suami Maya. "Oke, I Love You buat kalian berdua. Dan ini lagu katanya mewakili curhatannya Sinyo," ujar Tantri. Doa pun terucap dari Chua untuk kedua pengantin baru tersebut. Ia berharap Sinyo dan Maya diberkahi kebahagiaan sampai maut memisahkan mereka. "Semoga Sinyo sama Maya selalu diberi perlindungan-Nya, menjadi keluarga yang bahagia selalu, punya keturunan yang cantik sama cakep. Pokoknya long last sampai hayat memisahkan," ucap Chua. |
Bakal Ada Reuni di Konser 10 Tahun Kotak?
Kapanlagi.com - September mendatang, Kotak bakal berusia sepuluh tahun. Sebagai bentuk perayaan sekaligus terima kasih kepada penggemar, trio Tantri, Chua dan Cella pun bersiap sejak jauh-jauh hari. Dalam perjalanan karir Kotak, sudah cukup banyak pasang surut dialami para personel yang akhirnya menetapkan diri untuk bertahan dalam formasi trio. Tantri menjelaskan, ada kemungkinan keberadaan Kotak tidak sendirian di panggung ulang tahun nanti. "Bisa jadi, mungkin saja ada mantan personel. Cuma kondisinya yang harus diatur, karena masing-masing kan sibuk, tapi semoga aja temen-temen mantan Kotak bisa," harap Tantri di Viky Sianipar Music Hall, Jakarta Selatan, Rabu (30/4). Tantri menambahkan, sekalipun kini memilih format trio, namun dirinya serta Chua dan Cella sama sekali tidak merasa hanya bertiga. Mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk perayaan ulang tahun satu dekade, Tantri menegaskan, penggemar masih menjadi prioritas. "Kerabat Kotak itu penguat kami. Kita nggak pernah minta, tiba-tiba mereka nongol, datang, cuma mau nonton Kotak. Itu jadi penguat kami," kata Tantri seraya tersenyum. Rencananya, selain sebuah konser di bulan September, Kotak juga akan menjangkau Kerabat Kotak yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. |
Subscribe to:
Posts (Atom)